Secara umum power tools dibagi menjadi dua jenis, yaitu dengan kabel (corded tools) dan tanpa kabel (cordless tools). Keduanya dapat digunakan untuk berbagai macam pekerjaan dan memiliki keunggulan serta kekurangannya masing-masing. Namun Kini teknologi Cordless lebih sering digunakan karena banyak sekali keuntungan yang didapat.
Hemat Listrik hingga 50%
Memang harga Cordless Power Tools lebih mahal dibandingkan Corded Power Tools. Bahkan perlu baterai cadangan agar dapat menggunakannya secara terus menerus (Cordless Power Tools kira-kira tahan sampai 1 jam penggunaan dari pengisian 15-30 menit), akan tetapi mari kita hitung seberapa efisien dari segi biaya operasional Cordless Power Tools ini:
Jika kita mengambil contoh waktu pengerjaan pada suatu pabrik menggunakan 5 power tools adalah 4 jam. Berarti Corded Power Tools perlu menggunakan power tools 4 jam penuh penggunaan listrik. Jika harga kWh Rp 1147 dikalikan dengan Besaran daya dari corded (sekitar 400 watt untuk medium duty) dikalikan selama 25 hari masa kerja kemudian dikalikan setahun maka kirakira biaya listrik yang dikeluarkan sekitar 3.7 Juta.
Dengan seluruh aspek perhitungan yang sama Kita menggunakan Cordless Power Tools. Mungkin anda harus mengisi daya baterai 30 menit untuk 2 baterai yang dapat digunakan masing-masing 1 jam . Untuk pemakaian 4 jam anda hanya perlu mengeluarkan daya pengisian 2 jam. Jika dengan faktor perhitungan kwh masa kerja maka kira kira biaya listrik yang dikeluarkan 1.8 juta
Corded Power tools | Cordless Power Tools | |
Tarif / kWh | 1147 | 1147 |
Lama Penggunaan/pengisian Daya (jam/hari) | 4 | 2 |
Daya (watt) | 540 | 540 |
Jumlah hari pemakaian dalam 1 tahun (25 hari x 12bulan) | 300 | 300 |
Jumlah power tools/pabrik | 5 | 5 |
Rp. 3.716.280 | Rp.1.858.140 |
Jadi, Anda dapat menghemat 50% untuk pemakaian listrik jika menggunakan cordless power tools. Perlu diingat, semakin banyak Power tools anda semakin besar pula biaya operasional listrik anda. Misalkan saja power tools yang beroperasi ada 50 maka tentu anda sudah harus mengeluarkan biaya operasional untuk listrik sebesar 37 juta rupiah jika menggunakan corded. Namun dengan cordless anda bisa menghemat setengah dari biaya operasional tersebut.
Mampu mengimbangi Torsi dari Corded
Perlu diperhatikan pula, banyak inovasi yang telah dilakukan untuk peralatan cordless dalam meningkatkan kekuatan bor hingga sama besar dengan bor corded. Dengan perkembangan inovasi didalam baterai sehingga mampu meningkatkan voltage dan kuat arus yang mengalir sehingga mampu meningkatkan Torsi . Daya yang dikeluarkan Cordless Power Tools sangat tergantung besaran voltage dan kuat Arus pada baterai. Jika Salah satu contoh Cordless Power tools sekarang sudah mampu 36V dan 15 Ampere artinya memiliki daya 540 watt yang hampir setara bahkan dengan heavy duty Power tools yang masih corded. Besaran Daya inilah yang juga mempengaruhi besaran Torsi. Semakin Besar Daya nya, semakin besar pula Torsinya . Sehingga kesimpulannya, semakin besar kuat arus dan voltage akan semakin besar pula Torsinya.

Mampu digunakan di daerah yang Tidak Ada atau Kurang Suplai Listrik
Proyek pembangunan, konstruksi dan infrastruktur, bengkel dalam pembangunan satu daerah misalnya sangat membutuhkan suplai listrik untuk pekerjaanya. Namun seringkali kendalanya adalah kurangnya suplai listrik. Cordless Power Tools sangat cocok untuk pekerjaan proyek di daerah seperti ini. Walaupun untuk pemakaian yang lama, seringkali pekerja memilih untuk menggunakan peralatan corded yang dapat digunakan terus menerus selama sumber listrik terdekat tersedia, berbeda dengan alat cordless yang dibatasi dengan baterai. Namun, sebenarnya dengan menggunakan alat cordless, biasanya seorang pekerja akan memiliki satu atau lebih paket baterai cadangan. Sehingga ia dapat mengganti baterai yang sudah habis dengan cepat, bahkan sekarang sudah ada teknologi pengisian baterai yang lebih cepat, dan dapat mengisi baterai dalam waktu 10-15 menit saja. Sehingga sangat cocok untuk proyek-proyek dimana suplai listrik di daerah tersebut sangat kurang.
Jadi, komponen Paling penting pada alat cordless adalah baterai yang tersedia saat ini dengan variasi tegangan yang hampir sama dengan alat corded, mulai dari 18V, 24V, 28V, hingga 36V. Beberapa produsen memproduksi baterai jenis Lithium-ion yang memiliki waktu pengisian sangat singkat, masa hidup lebih lama, dan bobot baterai yang lebih ringan. Baterai Li-Ion juga memiliki output daya yang konstan hingga baterai habis.
Baca Juga: Tips Memilih Power Tools yang Baik